-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tak Disangka Kebiasaan Ini Dapat Merusak Bentuk Tubuh

Minggu, 02 Juli 2017 | 07.54 WIB | 0 Views Last Updated 2017-07-01T23:54:19Z
Setiap orang pasti ingin memiliki bentuk tubuh ideal. Oleh sebab itu tak heran banyak orang merelakan waktu dan uangnya untuk rutin berolahraga serta mengkonsumsi makanan yang dapat membantu membentuk tubuh lebih baik. Namun, selain kebiasaan baik tersebut ternyata ada juga beberapa kebiasaan sehari-hari yang dapat merusak bentuk tubuh kita. Bahkan kebiasaan ini jarang disadari karena efek yang ditimbulkan tidak langsung kelihatan. Namun hal ini tentu harus kamu ketahui agar terhindar dari kebiasaan buruk ini.

Bayangkan jika kamu sudah bersusah payah membentuk tubuh dengan segala program diet, namun tubuh berubah menjadi tak beraturan kembali hanya karena tidak memperhatikan kebiasaan ini. Pastinya kamu akan merasa rugi dan menyesal sekali. Agar hal ini tidak terjadi pada diri kamu, berikut beberapa kebiasaan yang dapat merusak bentuk tubuh idealmu.

Tidak Mengatur Meja dengan Benar
Jika kamu termasuk orang yang suka bekerja berjam-jam di depan komputer, sebaiknya kamu menata ruang kerja kamu dengan benar. Salah satu hal terpenting adalah menyesuaikan tingkat ketinggian kursi dan meja kerjamu karena ketidaksesuaian tinggi meja dan kursi dapat mengakibatkan ketidaksesuaian tubuh bagian belakang. Alhasil jika sering kita lakukan tanpa kita sadari bentuk tubuh akan mulai membungkuk karena pembentukan tulang.

Memegang Ponsel dengan Cara yang Salah
Kebanyakan orang membungkuk saat bermain smartphone tanpa menyadarinya. Padahal kebiasaan ini kurang baik untuk tulang leher dan membuat orang sulit berdiri dengan tegak. Jika hal ini sering dibiasakan, maka tak menutup kemungkinan rasa pegal dan nyeri dapat menyerang kapan saja. Cara yang tepat saat memegang telepon genggam adalah dengan menjaganya tetap pada sudut yang lurus dengan mata.

Posisi Tidur yang Salah
Menjaga punggung tetap lurus tidak hanya harus dilakukan saat bekerja tapi juga saat tidur. Itulah sebabnya pada saat tidur dengan posisi miring sangat disarankan untuk menggunakan kasur yang nyaman dan empuk. Karena jika tidak, maka perkembangan tulang punggung tidak akan berjalan dengan maksimal, bahkan dapat menimbulkan nyeri pada pinggang. Hal ini tentu saja dapat merusak bentuk tubuh dalam jangka waktu yang lama.
Posisi Tidur yang Salah
Ilustrasi Posisi Tidur yang Salah
Posisi Duduk yang Keliru
Jangan lupa untuk memilih di sudut yang tepat ketika kamu hendak duduk dalam waktu yang cukup lama, hal ini sangat penting mengingat waktu kita beraktivitas di tempat duduk sangat lama. Sebaiknya posisikan duduk dengan punggung bersandar tidak terlalu tegap atau merunduk. Perlu kamu sadari juga bahwa kebiasaan duduk dalam jangka waktu lama dengan posisi yang salah seperti terlalu tegak atau membungkuk dapat menimbulkan perut buncit. Maka dari itu bagi kamu yang sedang dalam proses diet sebaiknya lebih memperhatikan kebiasaan ini.

Berjalan dengan Postur Tubuh Tidak Benar
Saat berdiri cobalah untuk tidak membungkuk dan berdiri dengan cara yang benar, yakni berdiri dan berjalan dengan punggung lurus. Jangan meletakan tangan di saku karena dapat membuat tubuhmu cenderung membungkuk. Hal ini akan memberikan dampak tidak baik untuk perkembangan tulang belakang kamu.

Nah itulah beberapa kebiasaan tidak baik yang seringkali kita lakukan secara tidak sadar. Sebenarnya masih banyak kebiasaan yang berdampak tidak baik pada bentuk tubuhmu. Meskipun termasuk hal kecil, akan tetapi dampak yang ditimbulkan akan cukup besar dalam jangka waktu yang lama.  Bagi kamu yang berencana membentuk tubuh mulailah dengan menghindari kebiasaan tersebut dan perbanyak rutinitas olahraga agar tubuh tidak kaku dengan begitu kamu bisa mendapatkan tubuh ideal lebih mudah dan cepat.

×
Berita Terbaru Update